Kawaii Beauty Japan

Makeup

Pilihan Warna Blush On Yang Tepat Dengan Warna Kulitmu

Sebenarnya tidak ada aturan khusus saat kamu memilih warna blush on, tapi tidak ada salahnya jika kamu menggunakan warna blush on yang sesuai dengan wana kulitmu agar riasanmu semakin terlihat natural

Yenni Octavia

Pernahkah kamu  bingung saat memilih warna blush on yang tepat? Sebenarnya tidak ada aturan khusus saat kamu memilih warna blush on, tapi tidak ada salahnya jika kamu menggunakan warna blush on yang sesuai dengan wana kulitmu agar riasanmu semakin terlihat natural. Jadi, bagaimana warna blush on yang sesuai dengan kulitmu? Check this out!

Putih Porselin

Karena warna kulitmu yang sedikit pucat seperti porselin, kamu bisa memilih blush on dengan warna peach atau aprikot yang aka terlihat menyatu dengan warna kulitmu.

Putih Gading (ivory)

Untuk kamu dengan warna kulit ini, kamu bisa memiliih blush on dengan warna merah muda, warna merah muda yang tidak terlalu menyala akan terlihat alami dan manis saat kamu gunakan.

Beige Skin

Untuk kamu yang memiliki warna kulit ini atau sejenisnya, sebaiknya memilih blush on dengan warna sawo. Dengan warna tersebut akan membuat kamu tampil lebih serasi dan lebih mempesona.

Medium to Dark skin

Dengan kulit yang kecoklatan atau sedikit tan, kamu akan semakin tampil sempurna dengan blush on berwarna pink rose.

Kulit Hitam (dark skin tone)

Untuk kamu yang memiliki kulit hitam, tenang kamu tetap bisa tampil mempesona, nggak perlu minder. Kamu bisa memilih warna bright pink untuk menyempurnakan penampilanmu. Dengan begitu penampilanmu akan terlihat lebih segar.

Ada banyak sekali jenis blush on mulai dari powder, cream sampai liquid. Agar warna blush on yang kamu gunakan terlihat menyatu dengan kulitmu, liquid blush adalah pilihan yang paling tepat. Kamu juga bisa menggunakan lipstick sebagai blush on diwaktu – waktu mendesak.

Tagged in:
Yenni Octavia
A new blogger, who love makeup, travelling, food, and everything good!!
Share this article

Artikel Terkait